Azis Dikabarkan Sudah Jadi Tersangka, Golkar: Lagi Isoman COVID
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan telah menetapkan Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin sebagai tersangka dalam perkara suap perkembangan perkara kasus suap penanganan perkara Walikota Tanjungbalai tahun 2020-2021.
Perkara itu juga melibatkan mantan pegawai KPK, Stepanus Robin Pattuju. Bahkan, dikabarkan KPK sudah menerbitkan surat perintah dimulainya penyidikan (SPDP). Hanya saja, Azis belum bersedia hadir untuk diperiksa karena sedang mengalami isolasi mandiri (Isoman).
Perihal kabar tersebut, Ketua DPP Partai Golkar Adies Kadir menekankan bahwa Partai Golkar sebagai partai politik yang menaungi Azis Syamsuddin tetap mengedepankan asas praduga tidak bersalah.
"Jadi sekali lagi begini kita masyarakat yang taat hukum, kita menjunjung asas praduga tidak bersalah," kata Adies dikutip dari RMOL di Media Center DPR RI, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/9).
Adies juga membenarkan bahwa Azis tengah Isoman karena terpapar Covid-19. Hanya saja, tidak dijelaskan di mana Azis berada saat ini.
"Terkait kolega saya, saat ini setahu saya sedang melakukan isolasi mandiri," katanya.
Soal status hukum Azis Syamsuddin, Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini meminta publik menunggu perkembangan dan informasi dari KPK.
"Terkait hal-hal lain kita lihat perkembangan yang ada," pungkasnya.
Nama Azis sempat muncul di surat dakwaan terdakwa Robin yang hari ini akan menjalani sidang perdana dengan agenda pembacaan surat dakwaan oleh tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) KPK di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
下一篇:Indra Bruggman Idap Autoimun, Berat Badan Sempat Menyusut Drastis
相关文章:
- Tak Profesional Tangani Kasus Brigadir J, Kapolri Copot dan Mutasi 24 Personel ke Yanma
- Draft RKUHAP Baru: Perbaiki Aturan Restorative Justice hingga Peran Advokat
- Wamendiktisaintek Desak Kampus Usut Tuntas Kematian Mahasiswa UKI
- Mayapada Healthcare Perdalam Kemitraan dengan Apollo Hospitals India
- Viral Sopir Taksi Diduga Kena 'Angin Duduk', Kenali Gejalanya
- 20 Kota di Dunia dengan Ruang Hijau Terbanyak, Tak Ada dari Indonesia
- 30 Ucapan Jumat Agung 2025 Sarat Makna, Bahasa Indonesia dan Inggris
- Menko IPK Tekankan Pentingnya Sinergi Antar Negara di Forum Boao 2025
- Prakiraan Cuaca Jakarta Selasa 13 September: Siang Sebagian Wilayah DKI Hujan
- Draft RKUHAP Baru: Perbaiki Aturan Restorative Justice hingga Peran Advokat
相关推荐:
- Duh... Pegawai KPK Nyolong 1,9 kilo Emas Sitaan, Sangat Mencoreng Citra Lembaga
- Jaga Kesehatan Ginjal dengan Daun Gedi, Ini 7 Manfaatnya
- Menkop Budi Arie: Koperasi Desa Merah Putih Tidak Akan Menggantikan Fungsi BUMDES
- Kepala BGN Sentil Timnas Kerap Kalah dari Negara Lain, Sebut Karena Kekurangan Gizi
- IPO Diwarnai Rumor Mau Dijual ke Coinbase, Ini Kata Circle
- 7 Buah Terbaik untuk Kesehatan Mata, Penglihatan Kian Cemerlang
- 20 Kota di Dunia dengan Ruang Hijau Terbanyak, Tak Ada dari Indonesia
- Waspada! Sebagian Napi Lapas Kutacane yang Kabur Masih Berkeliaran, 14 WBP Telah Ditangkap!
- 7 Manfaat Makan Buncis, Ada Efek Sampingnya Enggak?
- Puluhan Napi Kabur, Menteri Agus Sebut Jumlah Penjaga Lapas Kutacane Hanya 6 Orang
- BKKBN Buka Suara soal Penyediaan Alat Kontrasepsi untuk Pelajar
- Pantau Demo Tolak Kenaikan BBM di Jakarta, Kapolda Metro Jaya: Situasi Kondusif
- Apa yang Terjadi pada Tubuh saat Berhenti Merokok?
- Turis Minta Maaf Usai Coret
- Titik Balik Bripka Ricky Rizal Melawan Skenario Ferdy Sambo, Keluarga Menangis Memintanya Jujur
- Gak Cuma Bohong, Anies Baswedan Juga Gatot Alias Gagal Total!
- 3 Minuman Rebusan Daun Peluruh Lemak Ini Bisa Bikin Berat Badan Turun
- AXA Mandiri Waspadai Efek Trump, Tetap Optimis di Tengah Gejolak
- Skrining Dexa Medica Ungkap 73% Peserta Berisiko Sakit Kronis
- 3 Jenis Makanan yang Harus Dihindari untuk Menjaga Kesehatan Tulang