Kelabui Pengunjung, Kebun Binatang di China Ubah Anjing Jadi Panda
Sebuah kebun binatangdi China diduga mencoba mengelabui pengunjung dengan sepasang anjing yang dicat hitam dan putih agar terlihat seperti panda.
Video yang beredar di media sosial China menunjukkan kedua 'anjing panda' tersebut dalam sebuah pameran di Kebun Binatang Taizhou di Provinsi Jiangsu, yang baru saja dibuka pada (1/5).
Meskipun hewan-hewan tersebut berpola seperti panda, yang merupakan hewan endemik dan simbol internasional negara China, ekor mereka tetap mengibas-ngibas menandakan bahwa mereka adalah seekor anjing.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Anjing-anjing tersebut masih berada di kebun binatang, di mana jumlah orang yang datang untuk melihat mereka tetap pada tingkat yang normal," katanya seperti yang dikutip NBC News, Senin (13/5).
Kebun binatang yang tidak memiliki panda sungguhan tersebut, tetap dikritik oleh media pemerintah dan pihak-pihak lain, karena telah menyesatkan pengunjung dan memperlakukan anjing-anjing tersebut dengan buruk.
"Sama sekali tidak lucu mewarnai anjing Chow Chow untuk menarik wisatawan," tulis salah satu komentator di platform media sosial Weibo.
"Kulit mereka yang rapuh dan bulu mereka yang tebal secara alami membuat mereka rentan terhadap penyakit kulit," tambah komentar tersebut.
Para pejabat kebun binatang membela pameran tersebut, dengan mengatakan bahwa anjing-anjing itu tidak disakiti."Orang normal mewarnai rambut mereka, anjing juga bisa mewarnai rambut mereka. Itu sama saja dengan rambut," kata seorang juru bicara.
View this post on Instagram
Namun ini juga bukan kali pertama 'anjing panda' memicu diskusi di media sosial China. Pada 2019, sebuah kafe anjing di provinsi barat daya Sichuan mengangkat isu hak asasi hewan dengan enam ekor anjing Chow Chow yang juga diwarnai agar terlihat seperti beruang.
Sementara pada 2020, di provinsi yang sama, seekor 'panda' yang sedang berjalan-jalan dengan seorang wanita dalam sebuah video yang kemudian menjadi viral, ternyata adalah seekor Chow Chow yang telah diwarnai.
Kebun binatang lain di China juga dituduh memiliki hewan palsu, sering kali anjing yang mereka coba tampilkan sebagai serigala atau kucing Afrika.
Selain itu, pada Juli lalu, sebuah kebun binatang di provinsi timur Zhejiang membantah bahwa beruang madu Malaya mereka adalah manusia yang menyamar setelah sebuah video yang menunjukkan beruang madu berdiri seperti manusia menjadi viral.
Namun, para ahli menyanggah klaim tersebut dan pihak kebun binatang mengatakan bahwa tidak mungkin manusia yang mengenakan pakaian bulu dapat bertahan di suhu musim panas yang begitu tinggi.
(anm/wiw)相关文章:
- Ada yang Berubah dari Gejala DBD Saat Ini, Apa Sebabnya?
- Kenapa Berat Badan Susah Turun Padahal Sudah Olahraga? Ini Alasannya
- Roy Suryo Ajukan Jadi Tahanan Kota, Polda Metro Jaya: Penyidik yang Memutuskan
- Update COVID
- Partai Demokrat dan Golkar Buka Diri Bagi Parpol yang Ingin Gabung Dalam Koalisi
- Soal Dugaan Penipuan, LQ Indonesia Berharap Polri Presisi dan Promoter
- Super Sibuk, Pekerja di China Ramaikan Tren 'Olahraga' Baru di Kantor
- Soal Jakarta Dapat Predikat Kota Terburuk yang Jawab Bukan Anies
- 香港美术专业研究生申请条件及留学费用
- Ditinggalkan Trump, China Datang Janjikan Dana Tambahan US$500 Juta ke WHO
相关推荐:
- SBY Tak Hadiri Pertemuan AHY dan Surya Paloh, Andi Mallarangeng Angkat Bicara
- Anies Baswedan Jago Banget Ngeles, Kalau di Pengadilan Mana Bisa Berkelit Dia
- Doa Awal Tahun Baru Islam 2022, Dibaca Setelah Salat Maghrib
- 4 Jenazah Korban Kebakaran Ruko Indekos di Tambora Berhasil Teridentifikasi, Ini Identitasnya
- Tak Makan Nasi Putih Bisa Bantu Turunkan BB, Benarkah?
- Puslabfor Bawa Arang dan Kabel dari Lokasi Kebakaran di Simprug Golf II
- Jabodetabek Masih di Level 4, Satgas Covid
- 5 Cara Mudah Menghilangkan Lemak di Perut, Bisa Bikin Rata
- Menhub Ingatkan Maskapai Tidak Naikkan Harga Tiket Sewenang
- Kecelakaan Maut di Pulogadung, Penumpang Motor Tewas Terlindas Truk Tangki
- 艺术生出国留学的申请条件都需要什么?
- 6 Poin Ini Piagam Kerjasama Tiga Partai Politik Pengusung Anies Baswedan Capres 2024
- 昆士兰大学世界排名详情
- 电影动画Live丨获奖无数的伦艺创意课程导师在线wink?这谁扛得住!
- Kasus MeMiles, Polisi Periksa Pejabat Kemenkumham
- BI Rate Dipangkas Jadi 5,5%, Ekonom: Langkah Taktis dan Pro Pertumbuhan
- PSI dan Partai Golkar Lakukan Pertemuan Hari Ini, Bahas Soal Koalisi Besar Nih?
- 6 Poin Ini Piagam Kerjasama Tiga Partai Politik Pengusung Anies Baswedan Capres 2024
- China Ketar
- 香港理工大学艺术研究生申请指南